Our previous journey: Kuwait

Wednesday, December 26, 2007

Winter Nose

by : Pinot



I love winter. I do. Semata karena ingin mencoba sampai dimana tubuh tropis ini menyikapi suhu yang belum pernah dirasakan sebelumnya. Hingga saat ini, suhu yang melorot terus ke angka rendah disikapi dengan enjoy saja. Namanya juga petualangan. Hanya saja, Arwen masih belum terbiasa dan cenderung marah-marah jika sudah kedinginan. Hehehehehe.. poor Arwen. Mamin so far masih bisa survive tanpa kurang satu apa pun, termasuk Leia yang pecicilan kesana kemari ngledekin kakaknya sambil tertawa-tawa.

Hot Chocolate!
Arwen & her hot chocolate

Satu masalah muncul saat tubuh tropis ini mengirimkan pesan ada yang tidak beres pada salah satu bagian tubuh, yaitu hidung. Hidung ini perih dan menciptakan kerikil-kerikil mimisan kering yang menyumbat pernafasan saat tidur. Ada yang bilang hidung sarat dengan pembuluh-pembuluh darah halus yang sensitif. Jika ada perubahan di luar kewajaran, seperti perubahan suhu maka rongga hidung bereaksi. Dengan perbedaan suhu ini, maka wajar terjadi perembesan darah dalam hidung dan menggumpal di dalam rongga hidung.

Anyway... me not know anything about this. Tapi untunglah (dan semoga) hanya hidung yang 'marah-marah'. Dan so far, menurut beberapa informasi, kasus ini masih tergolong wajar. Semoga.

Links :
http://looking2live.blogspot.com/2006/02/winter-nose.html
http://www.dentalplans.com/Dental-Health-Articles/Stopping-Winter-Nosebleeds.asp

No comments: