Our previous journey: Kuwait

Wednesday, August 08, 2007

Martabak Arab

Kini kami sudah mulai punya banyak referensi menu untuk mengganjal perut saat bekerja. Di kantor tersedia banyak flyer dan brosur menu makanan dari tempat makan yang bisa delivery. Rekan-rekan kerja pun bersedia membantu menerjemahkan menu berbahasa arabic.

Salah satu menu favorit kami adalah Meshaltit Fteera, sejenis martabak tapi menggunakan bahan pastry dan sedikit lebih tipis. Isinya bisa keju, beef atau plain. Seharga 1 KD-an kami sudah mendapatkan 2 ukuran porsi martabak keju bangka.

Penutupnya adalah Samadi, semacam juice buah-buahan yang terdiri dari nanas, apel, pisang dan dibalur ice cream vanilla seharga 500 fils (Rp 15000).

Yummy!

No comments: